KONVERGENSI SIMBOLIK DALAM MEMBANGUN KOHESIVITAS KOMUNITAS DANCE DI KUPANG

(ANALISIS TEMA FANTASI PADA HL2J DANCE CREW)

Penulis

  • Yoan E. Nahak Universitas Nusa Cendana
  • Petrus Ana Andung Universitas Nusa Cendana
  • Juan Ardiles Nafie Universitas Nusa Cendana
  • Herman Elfridus Seran Universitas Nusa Cendana

DOI:

https://doi.org/10.59895/deliberatio.v3i1.102

Kata Kunci:

Tema Fantasi, Konvergensi Simbolik, HL2J Dance Crew

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis konvergensi simbolik dalam membangun kohesivitas pada HL2J Dance Crew dan juga untuk mendeskripsikan tema-tema fantasi dalam HL2J Dance Crew. Teori yang digunakan adalah teori konvergensi simbolik Ernest Bormann. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode Analisis Tema Fantasi dan subjek penelitiannya adalah anggota HL2J Dance Crew. Informan dipilih menggunakan teknik purposive sampling, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah autoetnografi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah empat konsep dalam analisis tema fantasi. Hasil penelitian yang ditemukan adalah tida dari empat konsep analisis tema fantasi yaitu tema fantasi, rantai fantasi, dan tipe fantasi, selain itu peneliti juga menemukan dua simbol yaitu symbol verbal dan non-verbal. Oleh karena itu, hasil penelitian ini menunjukan kohesivitas dalam HL2J Dance Crew tercipta melalui penyatuan simbol dan permainan fantasi-fantasi diantara para anggota HL2J Dance Crew.

Unduhan

Diterbitkan

09-07-2023

Cara Mengutip

Nahak , Y. E., Ana Andung, P., Nafie, J. A., & Seran, H. E. (2023). KONVERGENSI SIMBOLIK DALAM MEMBANGUN KOHESIVITAS KOMUNITAS DANCE DI KUPANG : (ANALISIS TEMA FANTASI PADA HL2J DANCE CREW). Deliberatio: Jurnal Mahasiswa Komunikasi, 3(1), 64–80. https://doi.org/10.59895/deliberatio.v3i1.102

Terbitan

Bagian

Artikel