ANALISIS SEMIOTIKA MENGENAI FOTO SEJARAH KOTA KUPANG DALAM EVENT MEREKAM KOTA

Penulis

  • Grisela Kahi Atandima Universitas Nusa Cendana
  • Silvania S.E. Mandaru Universitas Nusa Cendana
  • Abner P.R. Sanga Universitas Nusa Cendana

DOI:

https://doi.org/10.59895/deliberatio.v3i2.149

Kata Kunci:

Semiotika, Foto Jurnalistik, Arsip Publik Kota Kupang

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui makna denotasi, makna konotasi dan makna mitos dalam Foto Jurnalistik Karya Komunitas Sekolah Multimedia Untuk Semua (Skolmus) Dalam Pameran Arsip Publik Kota Kupang. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan analisis semiotika Roland Barthes. Penelitian ini berfokus kepada 3 Foto jurnalistik Karya Komunitas Sekolah Multimedia Untuk Semua (Skolmus) Dalam Pameran Arsip Publik Kota Kupang. Teknik pengumpulan data menggunakan Observasi dan Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 3 foto sejarah yang dipamerkan dalam pameran arsip publik kota Kupang tahun 2020 tergolong dalam jenis foto jurnalistik People In The News dan terdapat unsur pendukung sebuah foto jurnalistik yaitu, Kedekatan (Proximity), informasi (information), Orang Penting (Prominence), dan Akibat (Impact). Selain itu 3 foto jurnalistik memiliki makna denotasi yang sesuai dengan keterangan dan penggambaran objek dalam tiga foto jurnalistik mengenai peristiwa sejarah Kota Kupang pada masa Republik. Sedangkan makna konotasinya berupa ikatan emosional serta dampak yang ditimbulkan saat melihat kembali gambaran peristiwa yang terjadi saat itu dalam tiga foto jurnalistik tersebut. Dan Makna mitos yang dihasilkan oleh kepercayaan yang ada dalam objek-objek pendukung dalam foto serta aspek-aspek religius dalam kehidupan manusia.

Unduhan

Diterbitkan

28-10-2023

Cara Mengutip

Atandima, G. K., Mandaru, S. S., & Sanga, A. P. (2023). ANALISIS SEMIOTIKA MENGENAI FOTO SEJARAH KOTA KUPANG DALAM EVENT MEREKAM KOTA. Deliberatio: Jurnal Mahasiswa Komunikasi, 3(2), 238–250. https://doi.org/10.59895/deliberatio.v3i2.149

Terbitan

Bagian

Artikel