PERSEPSI MASYARAKAT KOTA BANDA ACEH TERHADAP TRANSIT ADVERTISING SEBAGAI MEDIA PROMOSI PARIWISATA

Penulis

  • Bagus Arief Julianda Universitas Syiah Kuala
  • Hamdani M. Syam Pusat Riset Ilmu Sosial dan Budaya (PRISB), Universitas Syiah Kuala
  • Uswatun Nisa Universitas Syiah Kuala
  • Novi Susilawati Universitas Syiah Kuala

DOI:

https://doi.org/10.59895/deliberatio.v4i1.299

Kata Kunci:

Trans Koetaradja, Iklan Transit, Persepsi, Pariwisata

Abstrak

Penelitian ini menitikberatkan pada persepsi masyarakat Kota Banda Aceh terhadap adanya penerapan transit advertising pada Trans Koetaradja yang dimanfaatkan sebagai media promosi pariwisata dengan tujuan penelitian adalah untuk mendapatkan hasil bagaimana persepsi yang diberikan oleh masyarakat terhadap iklan transit yang telah terpasang pada bus Trans Koetaradja. Fokus utama dalam penelitian ini terkait dengan indikator keefektifan media luar ruang yaitu: Jangkauan, Frekuensi, Kontinuitas, Ukuran, Desain Visual, dan Pengaruh. Pendekatan penelitian yang digunakan di dalam penelitian ini ialah kualitatif yaitu dengan menggunakan tipe penelitian deskriptif. Teori yang digunakan di dalam penelitian ini adalah teori S-O-R yang menjelaskan bahwa bagaimana seseorang dapat merespon suatu pesan atau stimulus yang telah dilihatnya, kemudian menghasilkan reaksi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa adanya penerapan iklan transit pada bus Trans Koetaradja telah menimbulkan berbagai persepsi di kalangan Masyarakat Kota Banda Aceh, persepsi yang diberikan diantaranya terkait persepsi positif maupun negatif. Secara garis besar adanya penerapan iklan transit pada bus Trans Koetaradja terdapat beragam sudut pandang oleh masyarakat di Kota Banda Aceh. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya tanggapan atau persepsi yang diberikan oleh informan terhadap penerapan iklan transit yang mempromosikan pariwisata Aceh.

Unduhan

Diterbitkan

29-04-2024

Cara Mengutip

Arief Julianda, B., Hamdani M. Syam, Uswatun Nisa, & Novi Susilawati. (2024). PERSEPSI MASYARAKAT KOTA BANDA ACEH TERHADAP TRANSIT ADVERTISING SEBAGAI MEDIA PROMOSI PARIWISATA. Deliberatio: Jurnal Mahasiswa Komunikasi, 4(1), 51–66. https://doi.org/10.59895/deliberatio.v4i1.299

Terbitan

Bagian

Artikel